Tiga Cara Menghindari Stres

image from: waspada.co.id

Apakah benar stres itu baik bagi diri kita? Tidak, stres yang berkepanjangan justru berbahaya bagi kita, terutama bagi kesehatan kita. Banyak orang stres berkepanjangan hingga akhirnya harus mengeluarkan banyak biaya untuk berobat.

Kita semua mungkin dapat mengatur tingkat stress dengan baik ketika berada di tekanan yang kecil. Namun ketika tingkat stress meningkat mungkin saat itulah kita mulai membuat membuat kesalahan seperti salah mengirim email atau SMS, mengatakan hal-hal bodoh dalam pidato, minum/makan terlalu banyak atau tidak sama sekali.

Berikut adalah 3 tips untuk dilakukan setiap hari untuk menghindari stres:

Berjalan Tegap

Di dalam sebuah dokumentasi penelitian menunjukkan bahwa postur kita juga mempengaruhi suasana hati kita. Menunduk atau bungkuk umumnya indentik dengan hati muram dengan pikiran negative seperti sekitar ‘tidak memperhatikan aku’. Sebaiknya ambillah napas dalam-dalam dan tahan diri Anda setegak mungkin.

Dengarkan Musik

Musik memiliki efek mendalam pada suasana hati kita. Setiap kali saya merasa membutuhkan semangat dengarkanlah music yang menghentak. Namun jika anda sedang membutuhkan suatu ketenangan, maka lagu seperti koleksi Mozart akan mampu menenangkan hati.

Sering Tersenyum

Sering mengerutkan kening akan menambah tingkat stress anda dimana mungkin tidak kita sadari hal tersebut. Tersenyum membuat Anda merasa lebih baik. Suatu hal yang sangat mudah adalah tersenyum, dimana hamper semua orang dapat melakukannya dengan baik. Bahkan menurut penelitian senyum palsu-pun akan menghasilkan beberapa hormon bahagia. Ayo, tersenyum!

Baca Juga  Rekomendasi Cafe di Jakarta Utara yang Wajib Dikunjungi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *